Penyembelihan Hewan Kurban Tahun 1439 Hijriah Di Poltekpel Surabaya

24
Aug 2018
Category : Berita
Author : Administrator Web PoltekPel
Views : 240x

1

Pada Hari Raya Idul Adha 1439 H ini, POLTEKPEL Surabaya menerima 5 ekor sapi dan 3 ekor kambing untuk disembelih. Pemotongan hewan kurban yang rutin dilaksanakan di POLTEKPEL Surabaya ini dilakukan oleh panitia penyembelihan hewan kurban. Penyembelihan hewan kurban pada tahun ini dilaksanakan tepat pukul 07.30 WIB. Turut hadir pada kegiatan tersebut, Direktur POLTEKPEL Surabaya, Capt. Heru Susanto, MM, Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Ketarunaan, Capt. Asnam Rohadi, M.Mar, MM, Kepala Sub Bagian Keuangan, Medy Purwanto, MT, Kepala Sub Bagian Umum, Novrico Susanto, ST, MM, dan pejabat fungsional, pegawai, serta taruna-taruni POLTEKPEL Surabaya usai menjadi jamaah Shalat Idul Adha pada pagi harinya. Panitia penyembelihan dan pembagian hewan kurban pun berasal dari internal POLTEKPEL Surabaya.

2

Pembagian hewan kurban di POLTEKPEL Surabaya memang diperuntukkan bagi warga sekitar yang membutuhkan dan segenap civitas akademik POLTEKPEL Surabaya. Sehingga masyarakat sekitar pun tidak perlu datang ke POLTEKPEL Surabaya untuk mendapatkan daging kurban, karena langsung dikirimkan ke masjid-masjid dan yayasan-yayasan sosial di sekitar POLTEKPEL Surabaya untuk dibagikan kepada warganya masing-masing.

Sebanyak 2 sapi hidup langsung diserahkan ke masjid di sekitar POLTEKPEL Surabaya, diantaranya Masjid Al-Mubarok dan Masjid At-Thohirin. Sedangkan sisanya disembelih di masjid POLTEKPEL Surabaya, Masjid Baitul Ilmi. Hasil pemotongan daging hewan kurban pada pagi hari tersebut langsung diserahkan ke seluruh civitas akademik POLTEKPEL Surabaya yang terdiri dari para pegawai, tenaga cleaning service, serta para pegawai KPRI Bahari Makmur.