Poltekpel Surabaya Gelar Upacara Pembukaan Pekan Aktivitas Mahasiswa

8
Jul 2024
Category : Berita 2024
Author : Admin Poltekpel
Views : 60x

Menjelang libur akhir semester genap, Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya menggelar perlombaan bagi mahasiswa yang sangat dinantikan, yakni Pekan Aktivitas Mahasiswa. Kegiatan ini mempunyai tujuan untuk meningkatkan semangat kreativitas dan sportivitas di kalangan mahasiswa. Lebih dari itu, pekan aktivitas mahasiswa juga menjadi tempat untuk memperlihatkan minat dan bakat non akademik selain dari kewajiban mereka secara akademik dalam kegiatan belajar mengajar di kelas.

Upacara pembukaan pekan aktivitas mahasiswa diselenggarakan pada Senin (08/07/2024) bertempat di Plaza Poltekpel Surabaya. Direktur Poltekpel Surabaya, bapak Moejiono, M.T., M. Mar.E., hadir sebagai pembina upacara. Selain itu, jajaran manajemen, dosen, serta pegawai Poltekpel Surabaya juga hadir mengikuti upacara pembukaan tersebut.

“Pekan aktivitas mahasiswa tahun 2024 ini merupakan momentum yang sangat penting bagi seluruh mahasiswa Poltekpel Surabaya untuk menunjukkan kemampuan dan bakat mereka dalam berolahraga,” ujar bapak Moejiono.

Pekan aktivitas mahasiswa Poltekpel Surabaya diselenggarakan selama sepekan, mulai dari tanggal 08 s/d 12 Juli 2924 di Gedung Sport Hall Poltekpel Surabaya. Adapun cabang perlombaan yang dilombakan adalah Futsal, Voli, Handball, perlombaan Persatuan Baris Berbaris (PBB), serta senam pagi bersama dengan pegawai Poltekpel Surabaya. Kegiatan tersebut melibatkan seluruh mahasiswa, mulai dari semester II, VII, dan VIII. Seluruh panitia yang terlibat, termasuk wasit dan juri pertandingan juga merupakan anggota dari organisasi mahasiswa Poltekpel Surabaya.

“Pekan aktivitas ini bukan hanya tentang memenangkan sebuah hadiah, tapi juga tentang semangat kebersamaan dan sportivitas. Mari kita semua menjunjung tinggi nilai-nilai fair play dan saling menghargai satu sama lain, tidak hanya di atas lapangan, tetapi juga di luar lapangan,” tutur bapak Moejiono dalam sambutannya.

Direktur Poltekpel Surabaya juga berharap pekan aktivitas mahasiswa tahun 2024 kali ini dapat mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan antar mahasiswa di Poltekpel Surabaya. Selain itu, beliau juga berharap kegiatan ini dapat menjadi ajang pembelajaran dana berbagi pengalaman berharga bagi semua mahasiswa. (asamy)