Gowes Malang – Sidoarjo, Irjen Kemenhub Bagi Brosur Poltekpel Surabaya dan Tinjau Sarpras Jalan

8
Apr 2017
Category : Berita
Author : Administrator Web PoltekPel
Views : 309x

MALANG, LOWOKWARU – Untuk kali kesekian, Inspektur Jenderal Kementerian Perhubungan, bpk Cris Kuntadi mengikuti gowes bertema Goes Poltekpel dari Malang – Sidoarjo. Bersama rombongan pegawai  Politeknik Pelayaran Surabaya (Poltekpel), perwakilan Akademi Teknik dan Keselamatan Penerbangan (ATKP) Surabaya,  serta perwakilan Otoritas Bandara Juanda, tepat pkl 06.15 tim gowes berangkat star dari halaman depan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya dan berakhir di kantor Otoritas Bandara Juanda, Sidoarjo. Dengan sedikit diiringi gerimis, tim gowes tsb dilepas langsung oleh Rektor Universitas Brawijaya Prof Moh Bisri.

IMG-20170408-WA0016

“Namanya gowes tuannya olahraga. Kita mau membawa teman-teman rajin olahraga karena Senin hingga Jumat mereka full kerja maka Sabtu ayo bergembira,” kata bpk Cris Kuntadi, Sabtu (8/4/2017).

  IMG-20170408-WA0021

Bpk Cris Kuntadi menjelaskan pula mengapa memilih start di Unibraw. Dari penjelasannya, ke depannya beliau mengharap Kemenhub, khususnya BPSDM Perhubungan dpt terus menjalin MoU dengan sejumlah lembaga perguruan tinggi. Hal itu penting dilakukan untuk meningkatkan sinergitas antara akademisi dengan praktisi.

“Mereka punya resource yang bagus sedangkan kami punya peralatan yang bisa dimanfaatkan,” katanya.

IMG-20170408-WA0018

Terlepas dari itu, dalam gowes tsb, beliau juga memantau keberadaan rambu-rambu lalu lintas di sepanjang jalan. Pak Irjen mengaku cukup puas dengan keberadaan rambu yang berfungsi agar pengguna jalan tetap selamat selama berkendara. Ia juga membagikan brosur Poltekpel Surabaya kepada masyarakat sebagai lembaga pendidikan yang berada di bawah naungan BPSDM Perhubungan.

Beliau berpesan agar sosialisasi kampus yang berada di bawah naungan BPSDM Perhubungan perlu ditingkatkan. Sosialisasinya masih belum masif, beliau mengharapkan melalui kegiatan gowes ini bisa menjadi cara untuk mengabarkan ke masyarakat tentang lembaga pendidikan yang berada di bawah koordinasi BPSDM Perhubungan

   852112698_126401[1]