Selamat Datang Calon Taruna/i Muda, Keluarga Baru POLTEKPEL Surabaya
Setelah melewati beberapa jalur dan tahapan seleksi SIPENCATAR KEMENHUB T.A 2020 yang terbilang banyak dan sulit, 500 lebih Taruna/i muda Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Surabaya dari berbagai jalur penerimaan mulai memasukki asrama kampus sejak tanggal 7 November 2020 untuk Jalur Reguler POLBIT dan Reguler Non-POLBIT. Taruna/i muda yang dinyatakan lulus dari jalur Non-Reguler (Mandiri) dijadwalkan pada 18 November 2020. Agenda masuknya asrama memang sengaja dipisahkan agar lebih tertata dari sisi protokol kesehatan dan menghindari padatnya prosesi masuk asrama. Sebelum calon Taruna/i muda POLTEKPEL Surabaya memasukki asrama, beberapa hari sebelumnya diadakan pengarahan dan sosialisasi dari Kampus POLTEKPEL Surabaya dengan orang tua / wali Taruna beserta taruna yang bersangkutan, dengan tujuan mendapatkan gambaran bagaimana proses pada hari masuknya asrama hingga proses kegiatan belajar di lingkungan kampus.
Proses masuk asrama dimulai dengan adanya tes kesehatan dengan didampingi SWAB-TEST yang dikelola oleh Unit Layanan Kesehatan POLTEKPEL Surabaya. Jika hasil dari swab-test terdapat calon Taruna/i muda ada yang dinyatakan positif, maka akan dikarantinakan di RS Indrapura Surabaya. Calon Taruna/i muda yang dinyatakan negatif dari hasil swab-test, dialihkan ke Lapangan Plasa POLTEKPEL Surabaya untuk dilakukan pemeriksaan barang-barang apakah sudah sesuai dengan daftar yang diberikan pada saat tahap daftar ulang.
Senin (9/11), Taruna/i muda dari Jalur Reguler baik POLBIT maupun Non-POLBIT mengikuti kegiatan Madatukar yang diselenggarakan dari Pusat Pengembangan (Pusbang) Aparatur Perhubungan. Madatukar merupakan kegiatan yang bertujuan membangun karakter taruna baik dari matra darat, laut, dan udara. Sedikit berbeda dengan kegiatan Madatukar di tahun-tahun sebelumnya, Madatukar tahun ini dilaksanakan selama satu minggu secara virtual, dimana Taruna mengikuti dari kampus mereka masing-masing. Sejumlah 361 calon taruna/i muda POLTEKPEL Surabaya dari jalur Reguler, mengikuti madatukar online serentak di Gedung Auditorium. Pelaksanaan madatukar untuk Taruna/i muda jalur Non-Reguler pun dilakukan secara daring oleh Pusbang Aparatur Perhubungan selama 5 hari yang terhitung mulai 24 -27 November 2020. Sesuai dengan tanggal mulai masuknya Taruna/i muda ke asrama sehingga madatukar antara jalur Reguler dengan Non-Reguler tidak serentak.
Resmi agenda Madatukar jalur Reguler ditutup, masa orientasi dasar (MOD) adalah langkah selanjutnya yang harus ditempuh oleh setiap Taruna/i muda POLTEKPEL Surabaya sebelum mereka resmi menjadi Taruna/i aktif. Pembukaan MOD, diresmikan oleh Wakil Direktur III POLTEKPEL Surabaya, Bapak Ferry Budi Cahyono, S.T.,M.M. Kegitan MOD tidak hanya diikuti oleh Taruna/i muda dari Jalur Reguler, melainkan Jalur Non-Reguler pun diwajibkan untuk mengikuti rangkaian MOD di POLTEKPEL Surabaya. Dengan adanya MOD ini, diharapkan Taruna/i dapat mengenal bagaimana cara bersikap, kehidupan sosial dan belajar di asrama dan di kelas, mampu menegakkan kedisiplinan, dan mematuhi segala tata tertib Taruna. (DW)