KULIAH AHLI PRODI ELEKTRO PELAYARAN POLTEKPEL SURABAYA

24
Nov 2023
Category : Berita 2023
Author : Admin Poltekpel
Views : 305x

Usai makan siang pada Jumat (24/11/2023) lalu, para taruna Program Studi Elektro Pelayaran Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Surabaya bergegas menuju Auditorium Arctic Poltekpel Surabaya untuk mengikuti kuliah ahli yang bertajuk “Engineering, Procurement, Construction of Solar Panels”.

Tema acara pada Kuliah Ahli ini menghadirkan salah satu entrepreneur muda di bidang elektro yang saat ini menjabat sebagai Founder pada perusahaan teknologi di Indonesia, Ir. Miftah Yama Fauzan, ST, M.Pjil, IPM, atau yang akrab disapa dengan Pak Miftah. Acara yang diikuti taruna semester 3 prodi Elektro Pelayaran ini membahas tentang perkembangan teknologi Solar Panel beserta peluang usaha yang mampu diciptakan di masa depan.

Beliau mengajak para taruna taruni untuk selalu menimba ilmu dari berbagai sumber, salah satunya melalui kuliah ahli dari para professional seperti ini untuk membuka wawasan para taruna akan situasi dan kondisi terkini. Hal ini dimaksudkan agar para taruna taruni dapat mengupdate wawasannya sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta kebutuhan di dunia kerja dengan berbagai kesempatannya.

Kuliah ahli ini juga membuka kesempatan untuk berdiskusi dengan seluruh taruna dalam sesi tanya jawab. Para taruna pun tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan pada narasumber hingga sesi diskusi diperpanjang hingga hampir memakan waktu 40 menit. Di akhir kegiatan, juga dilaksanakan penyerahan cinderamata pada narasumber dan kegiatan foto bersama dengan seluruh taruna dan tamu undangan yang hadir. Semoga semangat untuk terus menimba ilmu tetap menyala.(RA).